Roti Sarikaya Nangka
BAHAN:
1/2 adonan roti isi siap bentuk
ADONAN ISI:
500 ml santan kental
50 ml air daun suji (20 lembar daun suji ditumbuk bersama 5 lembar daun pandan lalu diambil airnya sebanyak 50 ml)
100 gram gula pasir
garam secukupnya
30 gram maizena
1 putih telur
2 kuning telur
1 sendok makan esens pandan (bila suka)
5 mata nangka, dipotong kotak kecil
kuning telur untuk olesan
CARA MEMBUAT:
-
Masak santan bersama air daun suji, gula pasir, garam, telur, dan maizena sambil diaduk hingga kental dan meletup-letup. Tambahkan esens dan nangka. Aduk kembali.
-
Ambil adonan roti yang sudah dibentuk bulat-bulat. Pipihkan hingga bentuknya segi empat, tebalnya 1/2 cm. Taruh adonan sarikaya di seluruh permukaan roti. Lipat dua. bagi jadi tiga helai (bagian atas tidak sampai putus) lalu kepang. Lakukan pada semua adonan. Olesi permukaannya dengan kuning telur. Biarkan 15 menit.
-
Oven sampai matang.
Untuk 8 buah
Komentar